Pendukung Puas Terbagi ke Zaidin dan Aspirasi

15.7.10
Bulukumba - Pendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba, A Puli Sultan-Sumrah (Puas), terpecah menjelang putaran kedua Pilkada Bulukumba 2010, yang dijadwalkan 23 Agustus.

Tim koalisi parpol pengusung Puas mendukung duet Zainuddin-Syamsuddin (Zaidin), sedangkan tim relawan memilih AM Sukri Sappewali-Abd Rasyid Sarehong (Aspirasi).


Dua kandidat ini yang akan bertarung di putaran kedua.

Dalam jumpa pers di Wisma 57 Bulukumba, ketua tim relawan, M Hasyim, mengemukakan, akan mendukung Aspirasi di putaran kedua.

Pertimbangan mendukung Aspirasi, karena popularitas. Selain itu, Aspirasi dinilai memiliki pendukung kongret di Kecamatan Gantarang dan Kindang.

Pernyataan dukungan ke Aspirasi disampaikan ketua tim relawan Hasyim dan ketua tim senior Mustaming Hamran.

Mereka mengatakan, jika Aspirasi terpilih, akan merekomendasikan pengelolaan dengan baik sumber pengairan di Kecamatan Gantarang dan Kindang, sehingga kesejahteraan petani meningkat.

Mereka tidak mempermasalahkan jika tim parpol mendukung Zaidin. Jumpa pers ini dihadiri ketua tim Aspirasi, A Hamzah Pangky.

Hamzah mengatakan, dalam waktu dekat akan mempertemukan tim ini dengan Sukri Sappewali untuk deklarasi bersama tim partai, kerabat, dan relawan.

Kontrak Politik

Sedangkan tim parpol yang diketuai Gunawan dalam jumpa pers terpisah, menegaskan, mendukung Zaidin.

Gunawan mengungkapkan, Puas sudah teken kontrak politik untuk mendukung Zaidin.
"Kami telah menyerahkan dukungan sepenuhnya ke Zaidin. Bahkan Puas telah menyetujui hal ini. Jika ada yang lain yang mengaku tim Puas, itu sifatnya ilegal karena yang diakui di KPU hanya tim parpol," katanya.

at Tribun-Timur

0 komentar:

Latest Template

banner125125 d\ ads_box ads_box ads_box